![]() |
Foto : Situasi Street Parade SOMB 2025 di kota Perbaungan. |
SERDANG BEDAGAI - Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Darma Wijaya diwakili Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Sergai,Rusmiani Purba didampingi Ketua KONI Sergai,Usman Effendi Sitorus menerima laporan Defile dari 18 Kontingen yang mengikuti Street Parade ajang Sergai Open Marching Band ( SOMB) 2025, di kota Perbaungan kabupaten Sergai,Sabtu 15 Februari 2025, malam.
Lebih sepuluh ribu warga tumpah di sisi jalan lintas Sumatera,persis di jantung Kota Perbaungan yang dikenal sebagai kota Tua dan bersejarah sejak era Sultan Serdang Doeloe.
Amatan media ini,arus lalu lintas cukup lancar sejak dimulainya start Street Parade,yang langsung dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Sergai AKP Fauzul Arrasyi. Sedangkan di bagian dalam,terlihat personel Satpol PP dan Ormas Pemuda Pancasila sibuk mengamankan warga yang ingin lebih dekat melihat peserta marching band memperlihatkan kebolehannya dalam bermusik dan peraga bendera.
Intinya,kondisi jalur bagian kota Perbaungan dengan pengamanan dipimpin Kapolsek Perbaungan AKP S. Gurusinga yang dipergunakan untuk kegiatan ini,cukup aman dan kondusif dengan membludaknya penonton.
Bahkan pengikut peserta yang rata-rata masih setingkat SMP bahkan ada yang masih duduk di bangku SD ini,juga diikuti keluarga atau orangtuanya yang datang dari berbagai daerah diluar kabupaten Sergai.
Dimulai dari parade Drumband GMC SD Negeri 060825 Kota Medan diikuti Drumband Yadamu Sei Sijenggi - Sergai,Gema Suara Al Habib Perbaungan, dan dilanjut dengan Marching Band (MB) GBC MIS- Al Hikmah Sahkuda Bayu Simalungun- kabupaten Simalungun kemudian dibelakangnya MB Gita Mahardika Bintang Bayu - Sergai,lanjut Fazansu Corps MTSN- I Medan dan sesi non logam ini ditutup Smesta Band MTS Pembangunan Lidah Tanah - Perbaungan (Sergai).
Marching Banda SMP Negeri - 41 kota Medan mendapat aplaus yang cukup meriah dari penonton,karena dengan tubuh mungil peserta marching band tapi mereka mampu memainkan alat musik yang mereka bawa dengan apik.
Dilanjutkan dengan Drum Band Nurul Ikhlas Datuk Tanah Datar dari Kabupaten Batubara,yang langsung dikawal oleh Tok Labu pencetus ide cerita pesisir.
MB Swara Bahana Dewantara Taman Siswa kota Binjai,juga mendapat aplaus meriah diikuti MB Raudhatul Hasanah Putri dari Kota Medan,dilanjut dengan MB SPA Perbaungan - Sergai dan MB Gita Nada Raudhatul Hasanah Lumut - kabupaten Tapanuli Tengah.
BMS AKP Galang dari kabupaten Deli Serdang yang memakai kostum hitam, dihiasi lampu pernak pernik merah juga mendapat tepukan meriah dari penonton dan selanjutnya MB Madhasama MBC dari Pegajahan - Sergai, dibelakangnya MB MAN I dari kota Medan.
Marching Banda Gita Bahana Teladan dari Sei Rampah - Sergai asuhan dari Yanti Siregar anggota DPRD Sergai, selaku pemilik Yayasan Teladan Sei Rampah mendapat aplaus yang cukup meriah.
Hal ini disebabkan MB Gita Bahana Teladan sudah cukup dikenal didunia marching band dan beberapa kali menyabet juara.
Ditutup dengan penampilan MB XO - Fun yang artinya, street parade ini berakhir dan akan dilanjutkan esok hari di Lapangan Segi Tiga kota Perbaungan, untuk menuntaskan beberapa kelas pertandingan lagi dan sore harinya akan dilakukan penyerahan hadiah bagi pemenang.
Pj. Sekdakab Sergai Rusmiani Purba didampingi Ketua KONI Sergai,Usman Effendi Sitorus yang akrab disapa Ustor kepada awak media ini mengatakan,
"Hilang capek awak seharian ini melihat atraksi dari adik-adik tadi,bahagia dan senang masih kecil tapi pintar bermain musik. Kita nanti akan melaporkan dan mengusulkan kepada pak Bupati dan Wabup Sergai,agar memperhatikan dan membina adik-adik yang berasal dari Sergai dalam satu wadah marching band Sergai."ucapnya
Iya juga memberikan apresiasi buat teman-teman dari KONI Sergai dan PDBI yang dinilai telah sukses menyelenggarakan kegiatan ini, walaupun dengan cara mandiri,tanpa dukungan anggaran yang resmi. Karena saat ini sesuai instruksi Presiden RI, kita harus melakukan penghematan anggaran disegaoa lini sektor",tutup Sekdakab Sergai.
Sedangkan Ketua KONI Sergai, Ustor dalam komentarnya mengatakan,kalau Prestasi itu tidak membutuhkan Atensi karena Prestasi itu harus kita kejar dan tentunya dimulai dari Pembinaan.
"Kalau kita harus menunggu Atensi, kapan lagi kita mampu meraih Prestasi dan itu harus kita kejar secara Mandiri saja,karena yang penting kita harus mempunyai komitmen untuk membangun olahraga di Sergai ini. Kalau komitmen ini kita bangun dan dipadukan, maka insyaallah semua rintangan bisa diatasi dan beruntunglah masyarakat Sergai ini,karena Bupati Sergai dan Wabup Sergai termasuk katagori penggila olahraga. Tak penting badan mereka sakit,yang penting olahraga di Sergai ini harus berprestasi,dan ini tugas kita semua untuk melaksanakannya", tutup Ustor.( biet )