KPU Dairi Sosialisasikan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024

Menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati ,Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Dairi sosialisasikan Peluncuran Tahapan pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati

Editor: PoskotaSumut.id author photo


DAIRI - Menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati ,Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Dairi sosialisasikan Peluncuran Tahapan pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati serta pengenalan Maskot dan Jingle pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 bertempat Di Balai Karina Jln 45 Kelurahan Batang beruh ,Kecamatan Sidikalang ,Kabupaten Dairi ,Rabu 26-06-2024.

Dalam sambutannya Ketua KPU Dairi Aryanto Tinendung menyampaikan Banyak terima kasih kepada seluruh Undangan yang telah hadir dalam kegiatan sosialisasi Peluncuran Maskot Dan Jingle ini.

Aryanto mengatakan  Tahapan pelaksanaan pilkada di Kabupaten Dairi sudah kita laksanakan mulai dari pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sebanyak 75 orang, PPS terdiri dari 159 desa dan kelurahan 2 dan Pantarlih sebanyak 912  orang yang akan mendatangi satu persatu rumah warga untuk mendata,Ucapnya.

Dengan di pukulnya gendang oleh PJ.Bupati Dairi Shurung Charles Lamhot Bhancin Maskot Dan Jingle Resmi di luncurkan.

Sementara Ketua Bawaslu Dairi Idrus dalam sambutannya menyampaikan,Bawaslu memiliki tanggung jawab dan komitmen pengawasan ketat untuk memastikan tahapan Pilkada berjalan dengan baik dan sesuai prinsip demokrasi, mulai dari pendaftaran bakal calon hingga tahapan selesai.

Setiap Prosedur harus  transparan dan tanpa kecurangan dan juga  membuka ruang untuk melaporkan setiap bentuk pelanggaran yang terjadi, untuk menjaga integritas agar tahapan pilkada ini berjalan dengan aman dan terkendali.

Hadir pada kegiatan PJ.Bupati Dairi Surung Chales Lamhot Bhancin , Kapolres Dairi Di Wakili Wakapolres Dairi ,Dandim 0206/Dairi Di Wakili Pasi OPS Lettu Inf Ayinda Hernandes,Kepala Kejaksaan Kabupaten Dairi,

Ketua KPU Dairi Aryanto Tinendung beserta Komisioner KPU Dairi,Ketua Devisi Perencanaan dan Logistik KPU Sumut Kotaris Banurea, Ketua Bawaslu Dairi Idrus Maha,Anggota PPK ,Anggota PPS,Tokoh Agama ,Tokoh Masyarakat,Tokoh Pemuda ,Insan Pers (capah)

Share:
Komentar

Berita Terkini